Monexnews - Bursa saham Jepang, Nikkei, kembali ditutup melemah dan mengakhiri pekan ini di level terendah lima bulan. Kekhawatiran akan pertumbuhan ekonomi global dan yen yang stabil berada di level 106 per dollar memberikan sentimen negatif bagi bursa.
Kekhatiran akan pelambatan ekonomi global tersebut membuat investor asing terus melakukan aksi jual saham Jepang. Data dari Tokyo Stock Exchange menunjukkan pada pekan lalu investor asing melakukan net selling senilai 337,1 miliar yen atau $3,2 miliar, menjadi net selling terbesar sejak awal pekan bulan Agustus lalu.
Nikkei telah kehilangan lebih dari 10% sejak menyentuh level tertinggi tujuh tahun 16374,14 tiga pekan lalu, dan memberikan gambaran pasar kini berada pada fase koreksi. Sepanjang pekan ini bursa saham Jepang tersebut turun sekitar 5%.
Pada perdagangan hari ini indeks utama Nikkei melemah 205,87 poin atau 1,40% menjadi 14532,51. Sementara Nikkei Futures saat ini diperdagangkan pada kisaran 14735 dengan level tertinggi harian 14835 dan terendah 14520 (platform Monex Trader). (pap)
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.